Home / Berita Kampus / Prodi PBSI Mempunyai Nahkoda Baru

Prodi PBSI Mempunyai Nahkoda Baru

 

Pada Jumat (1/2/2019), Prodi pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia memiliki nahkoda baru. Pada periode ini dipimpin oleh Abdul Ghoni Asror, M.Pd. pelantikan ini pula juga dihadiri Wakil Bupati (Wabup) Bojonegoro Budi Irawanto, ketua PGRI Provinsi Jawa Timur, PPLP PT PGRI Bojonegoro, juga hadir baik dari mahasiswa, karyawan dan staf serta Dosen IKIP PGRI Bojonegoro hingga pejabat daerah.

Selaku ketua PGRI Provinsi Jawa Timur, Ichwan Sumadi menyampaikan, IKIP PGRI Bojonegoro harus terus berkembang. Melihat tingkat perkembangannya yang cukup baik, IKIP PGRI Bojonegoro harus mengupayakan untuk segera menjadi universitas.

“IKIP PGRI Bojonegoro harus bisa jadi Universitas,” katanya saat sambutan.

Selain itu, Boedy Irhadtanto ketua PPLT PT PGRI Bojonegoro dalam sambutanya juga cukup mengapresiasi sejumlah pejabat struktural yang baru saja dilantik siang ini, pasalnya beberapa pejabat adalah lulusan dan bibit dari IKIP PGRI Bojonegoro sendiri.

Selain itu, ia juga berharap pejabat struktural yang baru dilantik bisa meneruskan pejabat yang lama dan bisa menjalankan program-program yang sudah dicanangkan dengan maksimal, dan kedepan tentu ingin IKIP bisa menjadi universitas.

About

Check Also

Economic Fair 2016 IKIP PGRI Bojonegoro Semarakkan Kehidupan Kampus

Tiga hari beruntun stan-stan penjualan berbaris rapi memikat pasang mata yang melihat, terhitung dari hari …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *